Banjir di Halut Paksa Ribuan Warga di 4 Kecamatan Mengungsi
Ternate, iNews.id – Sedikitnya 2.863 orang di Halmahera Utara (Halut), Maluku Utara (Malut) mengungsi setelah rumah terendam banjir pada Sabtu (16/1/2021) lalu. Mereka tersebar di empat kecamatan.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Halut, Abner Manery mengatakan, keempat kecamatan yakni Kao Barat, Galela Selatan, Galela Barat, dan Loloda Utara.
“Banjir tersebut dipicu hujan dengan intensitas ringan-lebat yang disertai angin kencang dalam durasi waktu yang lama, mulai pukul 16.00 WIT sejak 15-16 Januari 2021,” katanya, Senin (18/1/2021).
Dia menambahkan, desa yang terendam banjir di antaranya, Togawa, Soakonora di Kecamatan Galela Selatan. Selanjutnya Desa Roko, Dokulamo di Kecamatan Galela Barat.
Ada juga Desa Pitago, Bailengit, Soamaetek, Parseba, Tuguis, Mekar Sari di Kao Barat. Terakhir Desa Ngajam di Loloda Utara.
Editor: Umaya Khusniah