get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Bumi Terkini Magnitudo 5,1 Guncang Maluku Tengah

Program TEKAD Menjanjikan, KPB di Maluku Tengah Akan Perluas Lahan Ubi Jalar

Kamis, 07 Desember 2023 - 23:26:00 WIT
Program TEKAD Menjanjikan, KPB di Maluku Tengah Akan Perluas Lahan Ubi Jalar
KPB di Maluku Tengah penerima program Tekad dari Kemendes PDTT-IFAD akan memperluas lahan ubi jalar untuk peningkatan ekonomi masyarakat desa. (Foto: ist)

Dengan perubahan ini, Frangki berharap potensi ekonomi masyarakat Desa Usliapan dan sekitarnya dapat lebih maksimal termanfaatkan. 

Menariknya, lanjut Franki meskipun terjadi perubahan fokus tanaman, animo dan antusiasme masyarakat Desa Usliapan terhadap pelaksanaan Demplot tetap tinggi. 

Masyarakat pun selalu aktif mengikuti berbagai pelatihan yang diselenggarakan oleh Fasilitator Kecamatan dan Kabupaten. 

Meski semuanya berjalan lancar, Ketua KPB tidak menutup mata terhadap potensi tantangan di masa mendatang. Saat ini, salah satu kendala yang diakui adalah kekurangan traktor besar untuk membuka lahan baru. 

“Kendalanya saat ini mungkin hanya terletak pada belum adanya traktor besar. Ke depannya, kami berharap dapat memiliki traktor besar yang akan sangat membantu dalam pembukaan lahan yang lebih luas dan efisien,” katanya.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut