"Itu taktik saya untuk menghalau pemuda itu dari amukan banyak orang," katanya.
Terkait video yang beredar, dia menyebut agar melihatnya secara menyeluruh. Mulai dari saat dia datang ke tempat kejadian hingga menyelamatkan pemuda itu menuju rumahnya.
Menurutnya setelah memukul, dia membawa pemuda itu ke rumahnya. Di situ dia memberi nasihat kepada pemuda yang diketahui berasal dari Kampung Anaranda.
"Sejak beberapa hari lalu, kami dari kedua belah pihak keluarga sudah sepakat untuk berdamai. Nanti perdamaian akan dilakukan di Kantor Polsek Maurole," katanya.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait