Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo disambut oleh tarian Cakalele yang memukau di Maluku, Senin (29/1/2024). (Foto: Istimewa).

AMBON, iNews.id - Capres nomor urut 03, Ganjar Pranowo mengunjungi Kota Ambon, Provinsi Maluku, Senin (29/1/2024). Kedatangan Ganjar disambut meriah oleh masyarakat setempat.

Selain itu, kedatangan Ganjar juga disambut  dengan pertunjukan tarian khas Ambon yang melambangkan keberanian, ketangkasan serta rasa solidaritas masyarakat Maluku.

Saat Ganjar turun dari pesawat di Bandar Udara Pattimura Ambon, pandangan pertamanya tertuju ke pertunjukan Tarian Cakalele yang memukau. Tarian tersebut dibawakan oleh pemuda-pemudi Ambon.

Tarian ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga merupakan ekspresi kebanggaan akan budaya lokal yang kaya dan beragam.

Vigel Faubun, Ketua Komunitas Kalesang Maluku yang turut serta dalam penyambutan tersebut, menjelaskan pentingnya tarian ini dalam menyampaikan pesan kepada Ganjar dan masyarakat luas.

"Tari Cakalele adalah cermin dari semangat dan kekuatan masyarakat Maluku. Kami menyambut Ganjar dengan tarian ini untuk menunjukkan dukungan kami atas visinya yang inklusif dan berkomitmen terhadap pelestarian budaya dan hak-hak masyarakat adat," ucap Vigel


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network