Kapolsek Oba, Ipda Achmad M, mengakui, jajarannya bersama Koramil Oba telah mendatangi kedua desa tersebut untuk meredam aksi tawuran. Namun tawuran tetap terjadi hingga masing-masing warga desa mengalami luka-luka.
Menurut Achmad, saat ini pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak TNI untuk melakukan mediasi antarpemuda dari kedua desa. Tokoh agama dan tokoh masyarakat dilibatkan untuk mengadakan mediasi.
"Mudah-mudahkan pada Jumat (14/5/2021) hari ini, terjadi mediasi dari kedua tokoh kedua desa untuk menyelesaikan masalah yang terjadi saat ini," katanya.
Editor : Erwin C Sihombing
Artikel Terkait