MALUKU, iNews.id - Salah satu rumah warga Desa Kariuw, Kecamatan Pulau Haruku, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, diduga dibakar oleh orang tidak dikenal (OTK), Minggu (10/4/2022) malam. Aparat sempat melihat orang berlari masuk ke dalam hutan.
Pada kesempatan itu, aparat berupaya mengejar orang tak dikenal yang diduga sebagai pelaku pembakaran, namun berhasil lolos. Palaku lari masuk dalam gelapnya hutan kawasan itu.
Kapolda Maluku Irjen Pol Lotharia Latif memerintahkan personelnya untuk mengusut tuntas kasus kebakaran rumah warga di Kariuw. Kebakaran rumah warga tak berpenghuni itu dinilai murni kasus kriminal.
"Kami duga ada kelompok kriminal yang kembali berusaha untuk melakukan aksi kejahatan di sana," ujar Lotharia di Ambon, Senin (11/4/2022).
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait