Selanjutnya, pengadaan sarana penangkapan ikan dan pelayanan kesehatan juga pendidikan serta beberapa paket kegiatan lainnya. Selain itu ada juga hibah bantuan rumah ibadah.
"Namun, semua itu perlu dukungan masyarakat. Masalah ketersediaan lahan kadang masih menjadi penghambat, penolakan dan lainnya harus dihilangkan. Jika ada masalah mari duduk bersama, dibicarakan secara baik untuk mendapatkan solusi terbaik," kata Thaher.
Sebelumnya, Bupati Thaher ketika di Elat, Ibu Kota Kecamatan Kei Besar menyampaikan, pembangunan jalan trans Kei Besar yang masuk dalam RPJMN, tahun ini akan dikerjakan di Kei Besar Utara Timur sepanjang empat kilometer. Sementara jalan yang akan ditingkatkan sepanjang 1,5 kilometer yang dikerjakan balai. Total 5,5 kilometer jalan hotmiks.
Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait