Sebanyak 38 penumpang dievakuasi Tim Sar lantaran KM Kulabelinda mengalami kebocoran di Perairan Tanjung Fatudjuring, Maluku. (Foto: Muzakir/Ilustrasi)

AMBON, iNews.id - Tim SAR berhasil mengevakuasi 38 penumpang Kapal Motor (KM) Kulabelinda di Perairan Tanjung Fatudjuring, Maluku, Rabu (7/9/2022), sekitar pukul 21.45 WIT. Kapal tersebut mengalami kebocoran.

"Kapal tersebut dilaporkan mengalami musibah ketika dalam perjalanan dari Desa Doka Timur menuju Dobo, Ibu Kota Kabupaten Kepulauan Aru," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Ambon Mustari.

Dia mengatakan, informasi kebocoran KM Kulabelinda diperoleh berdasarkan laporan nakhoda Meky Sauwule. Dalam laporannya, Meky menyampaikan kapal tersebut mengangkut 38 penumpang yang berangkat dari Desa Doka Timur pada Rabu (7/9/2022).

Sebanyak sembilan penumpang di antaranya merupakan anak-anak usia empat bulan hingga 12 tahun. Tak sedikit pula penumpang yang merupakan lansia.

Selanjutnya, laporan tersebut direspons tim SAR menuju lokasi kejadian menggunakan speedboat dari Pelabuhan Yos Sudarso Dobo. Tim baru tiba dua jam kemudian.

"Jarak tempuhnya cukup jauh, yakni mencapai 16 Nautical Mil, sehingga tim yang berangkat pukul 23:30 WIT tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 01:45 WIT dinihari," kata Mustari.


Editor : Rizky Agustian

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network