Portugal menang 2-0 atas Uruguay dalam matchday kedua Grup H Piala Dunia 2022, Selasa (29/11/2022). (Foto: REUTERS/Rodrigo Antunes)

DOHA, iNews.id - Portugal mengalahkan Uruguay 2-0 dalam matchday kedua Piala Dunia 2022 Grup H, di Stadion Lusail, Doha, Qatar, Selasa (29/11/2022) dini hari. Dua gol dikemas Bruno Fernandes di babak kedua.

Kemenangan atas Urugay ini mengantarkan Cristiano Ronaldo dkk melaju ke babak 16 besar. Selecao das Quinas mengemas 6 poin dari dua laga yang telah dilakoni.

Sedangkan Uruguay berada di dasar klasemen dengan 1 poin. Di atasnya Korea Selatan yang juga mengemas 1 poin dan Ghana 3 poin.

Jalannya Pertandingan

Kedua kesebelasan langsung bermain terbuka dan saling jual beli serangan. Namun serangan yang dibangun Portugal maupun Uruguay masih belum membuahkan peluang emas sehingga belum tercipta gol sampai menit ke-15.

Selecao das Quinas mendominasi pertandingan. Namun mereka kesulitan menembus pertahanan yang dijaga Diego Godin dan kolega. Sampai memasuki menit ke-30, skor kacamata alias 0-0 masih menghiasi laga. 


Editor : Reza Yunanto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network