Gunung Dukono di Halmahera Utara, Maluku Utara erupsi, Jumat (18/4/2025), pukul 07.52 WIT. (Foto: PVMBG).

JAKARTA, iNews.id - Gunung Dukono di Halmahera Utara, Maluku Utara erupsi, Jumat (18/4/2025), pukul 07.52 WIT. Data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyebutkan tinggi letusan 1000 meter di atas puncak.

PVMBG juga melaporkan, kolom abu teramati berwarna putih dengan intensitas sedang hingga tebal ke arah barat daya dan barat. Saat laporan ini dibuat, erupsi masih berlangsung.

"Terjadi erupsi G. Dukono pada hari Jumat, 18 April 2025, pukul 07:52 WIT dengan tinggi kolom abu teramati ± 1000 m di atas puncak (± 2087 m di atas permukaan laut)," ujar petugas Pos Pengamatan Gunung Api, M Saum Amin dalam keterangan resminya.


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network