get app
inews
Aa Text
Read Next : Demo di Depan DPRD Ternate Ricuh! Mahasiswa Bentrok dengan Polisi

Ternate Perpanjang PPKM hingga 2 Pekan

Senin, 26 Juli 2021 - 20:29:00 WIT
Ternate Perpanjang PPKM hingga 2 Pekan
Sekretaris Satgas Covid-19 Kota Ternate, M Arif Gani, menyebut PPKM mikro dilanjutkan hingga 2 pekan. Satgas masih menunggu hasil evaluasi dari pemerintah pusat. Foto: Antara

TERNATE, iNews.id - Pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala Mikro di Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) diperpanjang hingga dua pekan. Satgas Covid-19 Ternate memutuskan melanjutkan PPKM hingga 8 Agustus 2021.

Menurut Sekretaris Satgas Covid-19 Ternate, M Arif Gani, perpanjangan PPKM mengikuti mengikuti Instruksi Presiden yang secara nasional berlaku hingga 2 Agustus 2021. Namun untuk Kota Ternate hingga 8 Agustus 2021.

"Kami masih menunggu hasil evaluasi dari pusat, sebab sesuai jumlah pasien Covid-19, Ternate masuk zona oranye," kata Arif, Senin (26/7/2021).

DPRD Ternate telah menggelar rapat konsultasi dengan Tim Satgas Covid-19 terkait penanganan virus corona. Kasubag Humas dan Protokoler Sekretariat DPRD Ternate, Abdu H Sergi menilai, dibutuhkan koordinasi dan konsultasi untuk mengatasi dampak perpanjangan PPKM mikro.

"Sebagai lembaga pengawasan, DPRD tentu perlu mengetahui strategi yang dijalankan otoritas terkait," ujarnya.

Editor: Erwin C Sihombing

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut