Status Gunung Ibu di Halmahera Barat Naik Jadi Siaga Level III
                
            
                HALMAHERA BARAT, iNews.id – Status Gunung Ibu di Kecamatan Ibu Utara, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara naik menjadi level III Siaga, Kamis (9/5/2024). Peningkatan status gunung tersebut lantaran aktivitasnya terus meningkat.
Hal itu ditandai dengan erupsi yang kembali terjadi Kamis malam dengan menyemburkan abu vulkanik setinggi 1.200 meter dari atas puncak. Semburan abu vulkanik itu mengakibatkan hujan abu di lima desa.
                                    Pos pengamatan Gunung Api Ibu PVMBG mencatat, semburan abu vulkanik dengan ketinggian mencapai 1.200 meter dari puncak kawah. Abu vulkanik teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah timur.
Kepala Pos Gunung Api Ibu, Roeroe menjelaskan, letusan Gunung Ibu terjadi sejak 28 April 2024 dengan ketinggian kolom asap 3,5 kilometer ke arah barat. “Sampai dengan 8 Mei 2024 ini, aktivitas gunung it uterus meningkat. Hari ini, terjadi letusan dengan ketinggian kolom abu 2.000 meter,” katanya.
                                    Terkait peningkatan aktivitas itu, status Gunung Ibu naik dari level II (waspada) menjadi level III Siaga.
“Aktivitas gunung yang terus meningkat dengan letusan dengan skala besar menyebabkan sebanyak 5 desa di Kecamatan Ibu Utara dan satu desa di Ibu Tengah diguyur abu vulkanik,” kata Roeroe.
Dia mengimbau masyarakat di sekitar Gunung Ibu dan pengunjung maupun wisatawan agar tidak beraktivitas dalam radius 3,5 kilometer dari arah bukaan kawah di bagian utara.
Editor: Kastolani Marzuki