get app
inews
Aa Text
Read Next : Jadi Korban Salah Tangkap, Iskandar ST Ketua DPW Nasdem Sumut Akan Tempuh Jalur Hukum

Pesawat Angkatan Udara Bolivia Jatuh, 6 Awak Tewas

Senin, 04 Mei 2020 - 16:32:00 WIT
Pesawat Angkatan Udara Bolivia Jatuh, 6 Awak Tewas
Pesawat ringan tipe Beechcraft Baron B-55 (ilustrasi). (Foto: Pinterest)

LA PAZ, iNews.id – Sebuah pesawat milik Angkatan Udara Bolivia yang tengah terbang untuk misi kemanusiaan jatuh, Sabtu (2/5/2020). Enam awak yang berada dalam pesawat tewas.

Korban yang meninggal terdiri atas dua awak Bolivia dan empat warga Spanyol. Peristiwa itu terjadi di dekat Kota Trinidad, di wilayah tenggara Bolivia.

“Semuanya tewas,” kata Kementerian Pertahanan Bolivia, dalam pernyataannya, akhir pekan ini, dikutip Xinhua.

Pesawat baling-baling bermesin ganda itu sedang dalam perjalanan menuju kota terbesar Bolivia, Santa Cruz. Empat warga Spanyol yang menumpang pesawat militer itu akan berpindah penerbangan menuju Tanah Air mereka dari bandara internasional di kota tersebut.

Penyelidikan masih berlangsung guna menentukan penyebab kecelakaan. Pihak berwenang mengatakan laporan hasil penyelidikan insiden pesawat jatuh itu akan keluar dalam delapan hari.

Temuan awal menunjukkan, pilot pesawat ringan tipe Beechcraft Baron B-55 itu sebenarnya sempat berencana kembali ke bandara di Trinidad, 12 menit setelah lepas landas. Pilot melaporkan kendaraan yang mereka terbangkan itu mengalami kegagalan mesin. Namun, kontak dengan pesawat itu kemudian tiba-tiba hilang.

Editor: Umaya Khusniah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut