get app
inews
Aa Text
Read Next : Momen Langka, Bayi Dugong Muncul Berenang di Pantai Mali Alor

Kapal Terbakar saat Pelayaran dari Alor Menuju Maluku Barat Daya

Jumat, 20 Oktober 2023 - 15:47:00 WIT
Kapal Terbakar saat Pelayaran dari Alor Menuju Maluku Barat Daya
Penumpang Kapal Tol Laut Sabuk Nusantara 41 memakai pelampung saat terjadi kebakaran muatan kapal. (Foto: Ist)

KALABAHI, iNews.id - Kapal Tol Laut KM Sabuk Nusantara 41 terbakar saat memasuki perairan dekat Pulau Atauru di bagian muatan. Kebakaran ini terjadi saat pelayaran dari Alor menuju Maluku Barat Daya.

Informasi diperoleh, kebakaran kapal terjadi pada Rabu (18/10/2023). Kepulan asap hitam pekat tampak keluar dari bagian buritan kapal. Para penumpang, khususnya Ibu-ibu serta anak kecil berusaha menjauh dari titik api.

Salah satu penumpang kapal Epong tampak keluar masuk dek dengan membawa baju pelampung. Dia membagikan pelampung kepada para penumpang lainnya.

Selama kurang lebih 30 menit, asap mulai menghilang. Para ABK dan penumpang berjibaku menyemprotkan air untuk padamkan api. Beberapa barang terpaksa dibuang ke laut karena tersambar api.

"Saya lihat lemari tempat pelampung lalu saya buka dan bagikan ke penumpang," ujar Epong dikutip dari iNewsAlor, Kamis (19/10/2023).

Informasi diterima, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran kapal ini. Namun hampir sebagian muatan sembako, perabot rumah tangga dan bahan bangunan hancur dan hangus tebakar.

Kapal Tol Laut Sabuk Nusantara 41 ini masih dapat terus berlayar hingga akhirnya bersandar di Pelabuhan Erai, Maluku Barat Daya. 

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut