get app
inews
Aa Text
Read Next :  4 Wilayah Ini Tak Diguyur Hujan Lebih dari 100 Hari

Gempa Bermagnitudo 5,4 Guncang Pulau Seram Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Sabtu, 30 Januari 2021 - 14:55:00 WIT
Gempa Bermagnitudo 5,4 Guncang Pulau Seram Maluku, Tak Berpotensi Tsunami
Ilustrasi gempa bumi. (Foto: Istimewa)

AMBON, iNews.id - Gempa bumi bermagnitudo 5,4 mengguncang Pulau Seram Maluku, Sabtu (30/1/2021) siang. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut gempa tak berpotensi menimbulkan tsunami.

Informasi dari BMKG, gempa terjadi pukul 12.17 WIB atau 14.17 WIT. Adapun episenter gempa berada di 2,93 lintang selatan dan 129,48 bujur timur dengan kedalaman 13 kilometer.

Pusat gempa berada pada 71 kilometer timur laut Kabupaten Maluku Tengah. Dalam keterangannya, BMKG mencatat gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Sementara belum diketahui adanya korban dan dampak kerusakan akibat gempa tersebut. Tim dari BPBD masih mendata kondisi di daerah tersebut setelah diguncang gempa.

Editor: Andi Mohammad Ikhbal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut