get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Hebat di Asrama Haji Ternate, 4 Mobil Damkar Dikerahkan

Gelombang Tinggi hingga 6 Meter, BMKG Ternate Minta Pengguna Jasa Laut dan Nelayan Waspada

Jumat, 19 Februari 2021 - 19:25:00 WIT
Gelombang Tinggi hingga 6 Meter, BMKG Ternate Minta Pengguna Jasa Laut dan Nelayan Waspada
Ilustrasi gelombang tinggi. (Foto: Istimewa)

TERNATE, iNews.id - Badan Meteorologi Kilimatologi dan Geofisika (BMKG) Ternate, Maluku Utara (Malut) memperkirakan ada gelombang laut setinggi enam meter di sejumlah perairan terutama Halmahera bagian utara. Pengguna jasa laut dan nelayan diminta waspada

"Kami berharap pengguna jasa laut untuk berhati-hati dengan kondisi perairan di Malut, karena di sekitar perairan Halmahera Selatan, Halmahera Barat bagian utara saat ini gelombang tinggi mencapai 4-6 meter," kata Prakirawan Cuaca BMKG Ternate, Fahmi Bachdar, Jumat (19/2/2021).

Selain di perairan Pulau Halmahera, gelombang tinggi juga diperkirak terjadi di Perairan Loloba, Ternate-Batang Dua, Bacan, Obi, Morotai hingga Teluk Weda. Gelombang mencapai 2,5- 4 meter.

Tingginya gelombang laut ini dipicu oleh kondisi sinoptik pola angin di wilayah Malut bagian utara yang bergerak hingga ke barat laut dengan kecepatan angin berkisar 5-30 knot. Sedangkan Malut bagian selatan umumnya bergerak dari barat daya-barat laut dengan kecepatan 5-20 knot. 

“Kondisi ini mengakibatkan peningkatan tinggi gelombang laut,” katanya.

Sementara itu, akibat tingginya gelombang laut di sejumlah perairan Malut, Kesyahbandaraan dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Ternate menutup aktivitas pelayaran dari dan ke Ternate, terutama menggunakan kapal motor maupun speedboat berukuran kecil. 

Editor: Umaya Khusniah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut