Kota Tobelo, Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, kembali diguncang gempa bumi berkekuatan M 5,5.

HALMAHERA UTARA, iNews.id - Kota Tobelo, Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, kembali diguncang gempa bumi berkekuatan M 5,5. Pusat gempa berada di 1,52 lintang utara sampai 127.86 bujur timur atau barat daya Halmahera Utara dengan ke dalam 10 km.

Aktivitas gempa di Halmahera Utara belakangan ini karena adanya sesar aktif lokal. Dengan pergerakan mendatar sehingga dapat dirasakan masyarakat Maluku Utara.

Laporan BPBD Kabupaten Halmahera Utara, dua rumah dan gereja di Kecamatan Kao Narat rusak berat. Tiga orang mengalami luka akibat tertimpa reruntuhan bangunan. Saat ini, BPBD masih melakukan pendataan.


Editor : Dani M Dahwilani

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network