Gunung Ibu menyemburkan kolom abu  setinggi 500 meter ke arah tenggara saat mengalami erupsi, Kamis (13/11/2025). (Foto: PVMBG)

JAKARTA, iNews.id - Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, meletus, Kamis (13/11/2025) pukul 07.18 WIT. Letusan ini menyemburkan kolom abu vulkanis setinggi 500 meter di atas puncak.

Petugas PVMBG M Saum Amin melaporkan kolom abu berwarna putih hingga kelabu yang muncul dari kawah aktif. Sebaran abu terpantau menuju tenggara dengan intensitas sedang hingga tebal dan ketinggian mencapai 1.825 meter di atas permukaan laut.

"Terjadi erupsi Gunung Ibu pada hari Kamis, 13 November 2025, pukul 07:18 WIT. Tinggi kolom letusan teramati ± 500 m di atas puncak<" katanya dalam laporan dikutip Kamis (13/11/2025)

PVMBG meminta masyarakat tidak melakukan aktivitas dalam radius 2 kilometer dari puncak. Selain itu, terdapat perluasan sektoral sejauh 3,5 kilometer ke arah bukaan kawah di bagian utara. Area tersebut dinilai paling berisiko terhadap lontaran material vulkanis.

Jika hujan abu terjadi akibat erupsi Gunung Ibu, warga diminta mengenakan masker dan kacamata pelindung. Hal ini penting untuk mengurangi iritasi mata dan gangguan saluran pernapasan. Aktivitas di luar rumah disarankan dilakukan dengan perlindungan yang memadai.

Masyarakat juga diminta tidak menyebarkan informasi palsu terkait erupsi. PVMBG menegaskan pentingnya menjaga suasana kondusif di tengah aktivitas vulkanis.


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network