Gempa bumi berkekuatan 5,7 SR mengguncang Kabupaten Seram Bagian Timur, Maluku. (Foto: ilustrasi)

MALUKU, iNews.id – Gempa berkekuatan 5,7 Skala Richter (SR) mengguncang Kabupaten Seram, Provinsi Maluku, Minggu (3/2/2019). Gempa yang terjadi sekitar pukul 14.36 WIB itu membuat panik warga sekitar. Mereka berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), SUtopo Purwo Nugroho mengatakan, dari data yang diterima dari BMKG gempa berkekuatan 5,7 SR itu berlokasi di 3,07 Lintang Selatan (LS) dan 130.79 Bujur Timur (BT). Gempa berpusat di laut 73 kilometer (km) Timur Laut Seram Bagian Timur dengan kedalaman 10 km.

“Laporan yang kami terima dari TRC BPBD Kabupaten Seram Bagian Timur, gempa terasa kuat sekitar 4-6 detik, masyarakat panik. Anak-anak TPA Masjid Raya Kota Seram Bagian Timur panik dan berhamburan keluar dari masjid,” kata Sutopo dalam rilis yang diterima iNews.id.

Dia mengatakan, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. Saat ini, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Seram Bagian Timur masih mengumpulkan informasi terkait dampak gempa.


Editor : Kastolani Marzuki

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network