AMBON, iNews.id - BMKG Ambon memusatkan lokasi pemantauan gerhana bulan sebagian di area Patung Martha Christina Tiahahu. Fenomena ini dapat disaksikan warga pada Jumat petang.
"Kami melaksanakan pengamatan gerhana bulan sebagian pada Jumat petang di lokasi Patung Martha Christima Tiahahu kawasan Karang Panjang Ambon," kata Kepala BMKG Stasiun Geofisika kelas 1 Ambon, Herlambang Hudha, di Kota Ambon, Maluku, Jumat (19/11/2021).
Dia mengatakan, gerhana bulan sebagian pada Jumat petang dapat terlihat dengan mata telanjang di lokasi-lokasi sesuai fase-fase gerhana bulan sebagian.
Gerhana bulan sebagian ini tidak berbahaya bagi mata dan tidak berhubungan dengan bencana apa pun. "Yang ingin melakukan pengamatan bisa langsung ke kawasan sekitar Tugu Christina, kami menyiapkan satu peralatan untuk mengamati," katanya.
Durasi (lamanya) gerhana dari awal fase penumbra sampai dengan akhir fase penumbra akan berlangsung selama 6 jam 5 menit 7 detik.
Sedangkan lamanya gerhana bulan sebagiannya saja, dari awal fase gerhana sebagian sampai dengan akhir fase sebagian akan berlangsung selama 3 jam 29 menit 1 detik.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait